Assalamualaikum,wr.wb
Salam Olahraga untuk anak anak Pak guru kelas 6 sd al azhar 2 bandar lampung.
Apa kabar anak sholeh sholeha pak guru
Mudah-mudahan kalian dalam keadaan sehat semua yaaa dan selalu tetap semangat dalam menjalankan aktivitas Jasmani maupun Rohani dirumah .....Aamiin
Ingat selalu jaga protokol kesehatan anak sholeh sholeha semuaaaaa๐ช๐
Pada petemuan kali ini kita akan membahas materi mengenai Latihan Kebugaran Jasmani dan Pengukurannya.Simak baik-baik penjelasan singkat dari bapak yaaa nak.๐
Pengertian Kebugaran Jasmani adalah Kemampuan dan kesanggupan tubuh untuk melakukan penyesuaian terhadap beban fisik yang diberikan kepadanya namun tidak menyebabkan kelelahan yang berlebihan/berarti.Nah,Kebugaran
Jasmani tentu penting karena memengaruhi aktivitas yang kita lakukan
setiap hari.Namun kebugaran jasmani yang dimiliki setiap orang ini
berbeda-beda, karena disebabkan oleh berbagai faktor.
Faktor yang mempengaruhi kebugaran jasmani adalah usia seseorang.Semakin bertambah usia seseorang, maka hal ini akan mempengaruhi berbagai hal di tubuh, seperti kelincahan,metabolisme,hingga fungsi organ tubuh
Baik bapak akan menyebutkan beberapa macam bentuk Latihan Kebugaran Jasmani dan cara pengukurannya untuk lengkapnya bisa kalian buka di buku penjas halaman 81-91.
1. Lari 1000 Meter dan pengukurannya
2. Latihan Squad Jump dan pengukurannya
Contoh Gambar untuk menghitung denyut nadi di pergelangan tangan dan menghitung denyut nadi di leher
Bagaimana anak sholeh sholeha sampai sini faham dan bisa di mengerti yaaaa ,insya Allah.....๐
Sekarang bapak akan memberikan tugas untuk kalian semua ,jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut dengan singkat dan benar!Kerjakan di buku latihan Penjas dan jangan lupa tulis bacaan bismillah ,tanggal dsb.Mohon dan tolong tulis dengan tulisan yang rapih yaa nak yaaa๐๐๐.Jika ada pertanyaan atau soal yang bapak berikan kurang jelas silahkan chat di kolom komentar.Terimakasih๐
Soal Essay
1. Mengapa daya tahan tubuh harus dijaga?
2. Apa yang kamu lakukan apabila hasil pengukuran daya tahanmu di bawah rata-rata?
3. Apa yang akan terjadi apabila daya tahan tubuh seseorang rendah?
4. Bagaimana cara mengukur daya tahan tubuh yang benar?
Selamat mengerjakan dan dokumentasikan hasil tugas kalian๐
Baik untuk pertemuan hari ini bapak rasa cukup ,kita lanjut lagi di minggu depan dengan tetap mengenai materi kebugaran jasmani. Akhir kata
Wabillahit taufiq wal hidayah, Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.